Sinopsis Paakhi Episode 34 Tayang Senin 1 Mei 2017
Sinopsis Paakhi Episode 34 Tanya mulai membuat muffin
sambil mengobrol dengan Ayaan yang menemaninya. Ayaan kemudian diam2 meletakkan
sedikit adonan dilantai dan ketika Mahaji muncul Ayaan pura2 menyelamatkan
Tanya agar tak terpeleset dan sebagai gantinya Mahaji lah yang terpeleset.
Tanya pun memuji Ayaan.
Anshuman dan Paakhi masih ditepi jalan mengobrol lalu
mereka pergi ke warung di tepi jalan karena Paakhi merasa lapar dan memesan
cemilan. Sembari menunggu mereka mengobrol kembali sambil menatap bulan dan
bercerita mengenai kisah cinta unik si Bulan, tiba2 Anshuman menyatakan
cintanya pada Paakhi dan Paakhi memeluknya. Tapi ternyata semua itu hanya
khayalan Paakhi saja.
Tanya dan Ayaan masih didapur, Tanya lalu pergi ke
kamar bersama Mahaji. Ayaan pun menyetel oven dengan suhu tinggi agar muffin
Tanya menjadi hangus. Sementara Mahaji berada di kamar Tanya membantunya
memilih2 baju, Ayaan kemudian masuk dan Tanya meminta pendapatnya. Ayaan pun
memilih2 pakaian untuk Tanya.
Ashok dan pelayan yang lain sedang bakar2 didepan
sambil menghangatkan badan dan mengobrol. Mereka bertaruh siapa wanita yang
akan tetap tinggal bersama Anshuman.
Tanya dan Mahaji ke dapur, mereka terkejut melihat oven
yang berasap, Tanya mengeluarkan loyang dan melihat kuenya hangus terpanggang.
Ayaan ke dapur dan berpura2 bersimpati. Tanya pun menjadi kesal dan menyalahkan
Mahaji. Ayaan mengambil sesuatu dari kulkas dan memberikannya pada Tanya. Tanya
masih kesal dan beranjak pergi. Ayaan merasa senang dan mengirim foto muffin yang
hangus pada Girish.
Mahaji mengejar Tanya dan berbicara dengannya, Tanya
lalu menelpon Anshuman dan tidak ada jawaban, Tanya mendengar suara telepon,
Mahaji mencari2 dan menemukan ponsel Anshuman di sofa, Mahaji juga menemukan
ponsel Paakhi disana dan mengatakannya pada Tanya, Ayaan lalu mendatanginya dan
mengatakan sesuatu.
Mobil Anshuman mogok, Anshuman dan Paakhi sibuk
mencari2 ponsel mereka dan menyadari bahwa ponselnya tertinggal dirumah.
Anshuman lalu bertanya pada pemilik warung mengenai mekanik terdekat dan
Anshuman membayar pada pemilik warung agar membawakan mekanik padanya.
Anshuman dan Paakhi masih menunggu di tepi jalan,
Anshuman melihat Paakhi kedinginan dan memakaikan jas nya pada Paakhi. Paakhi
terkejut tapi kemudian Paakhi mengembalikan jas Anshuman. Mereka kembali
mengobrol mengenai hubungan mereka dan Anshuman memakaikan kembali jas nya pada
Paakhi.
Paakhi kembali mengobrol dengan Anshuman, Paakhi pun
menagis mendengar ucapan Anshuman dan memeluknya. Mekanik kemudian datang dan
Anshuman menghampirinya.
Sinopsis
Paakhi Episode 34 Tayang Senin 1 Mei 2017 Hari Ini
Ayaan menelpon Girish dan menceritakan yang terjadi.
Usai menutup telepon, Girish melihat dari balkon Lavanya yang diantar pulang
oleh Vikram. Tak jauh dari rumah Lavanya, Anshuman juga menghentikan mobilnya
dan melihat Lavanya bersama Vikram, mereka lalu beranjak pergi. Lavanya melihat
Girish dan bersikap mesra pada Vikram.
Anshuman dan Paakhi tiba dirumah, Paakhi hendak membuka
pintu tapi pintu terlebih dulu dibuka oleh Tanya yang memandang kesal dan
cemburu pada mereka. Anshuman pun buka suara hendak memberikan penjelasan tapi
Tanya berkata, “apakah aku menanyakan sesuatu padamu???“. Tanya meninggalkan
mereka dan berpura2 terjatuh untuk menarik perhatian Anshuman, Pakhi mencoba
membantu tapi Tanya pura2 berdiri sendiri dan terjatuh kembali. Anshuman pun
menggendongnya ke kamar. Paakhi menyadari bahwa Tanya hanya berpura2.
Di kamar, Tanya masih berusaha dekat dengan Anshuman,
apalagi saat Paakhi muncul dikamarnya Tanya memeluk Anshuman dengan mesra.
Paakhi tersenyum dan masuk ke dalam, dia lalu berkata membawakan balsam untuk
Tanya dan Paakhi meminta An shuman membawakan kantong air panas. Anshuman
kemudian keluar dan Tanya menolak di pijat oleh Paakhi tapi Paakhi memaksanya
karena tau dia hanya berpura2, mereka pun kemudian saling sindir. Anshuman
kemudian muncul membawa kantong air panas dan Tanya pura2 kesakitan. Saat
Anshuman akan pergi pun Tanya masih berusaha menarik perhatian dan memintanya
untuk tetap tinggal di kamarnya, Anshuman setuju dan mengatakannya pada Paakhi.
Lavanya melihat Girish sedang membaca buku lalu Lavanya
berusaha membuat Girish cemburu dengan menunjukkan gelang emasnya dan
mengatakan Vikram yang memberikannya tapi Girish cuek dan beranjak pergi tapi
Lavanya menghadangnya dan bertanya, Girish menjawab dengan ketus dan memintanya
untuk tidak membuat kesalahan. Lavanya pun membalas bahwa dirinya akan membuat
dia (Girish) menyesal dengan tetap tinggal bersamanya.
Anshuman tertidur di kamar Tanya, Tanya terbangun dan
beranjak keluar kamar. Paakhi sendiri sedang melamun dan teringat ucapan
Anshuman. Paakhi melihat fotonya dan tiba2 Tanya membuka pintu kamar. Dia
menghampiri Paakhi dan menghinanya. Tapi Paakhi dengan tegas membalasnya dan
menyuruhnya segera kembali ke kamar sebelum Anshuman bangun dan mengetahui
bahwa sebenarnya kakinya tidak apa2.
Pagi harinya, Ayaan menemani Paakhi yang sedang membuat
cemilan didapur untuk hari Holi sambil mengobrol dengannya. Tanya muncul dan
Ayaan menyapanya dengan manis, Ayaan lalu bertanya padanya mengenai harim Holi
dan Tanya menjawab dengan pengetahuannya yang minim mengenai Holi. Tanya
kemudian menyuruh Paakhi mematuhinya karena dirinyalah yang mengatur rumah saat
ini, Tanya berkata bahwa tidak akan ada yang memakan gorengan di rumah ini tapi
Paakhi tidak peduli dan membuat Tanya geram.
No comments: